Berita

BP2IP Tangerang Terima Lisensi LSP P-1 dari BNSP Untuk 3 Jenis Kompetensi

Kamis, 23-FEB-2017 | 10:11:39    1

 

Balai Pendidikan dan Pelatian Ilmu Pelayaran (BP2IP) Tangerang menerima lisensi Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P-1 dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Jakarta. BP2IP Tangerang menjadi lembaga diklat pelaut BPSDM Perhubungan kedua yang sudah menerima lisensi LPS P-1.

Lisensi LSP P-1 untuk BP2IP Tangerang ini ditetapkan berdasarkan keputusan Ketua BNSP Nomor. KEP.0138/BNSP/II/2017 tanggal 6 Februar 2017. “Lisensi ini resmi diterima kampus BP2IP Tangerang pada Rabu, tanggal 22 Februari 2017,” kata Kepala BP2IP Tangerang Capt. Sugiyono, M.M.Tr, M.Mar kepada Beritatrans.com.

Keputusan pemberian lisensi LSP P-1 kepada BP2IP Tangerang itu ditandatangani oleh Ketua BNSP Ir. Sumarna F.Abdurahman, M.Sc. Sebelumnya, LSP P-1 juga diberikan BNSP kepada lembaga diklat STIP Jakarta.

Menurut Capt. Sugiyono, lisensi LPS P-1 dari BNSP ini merupakan prestasi, sekaligus kepercayaan yang harus dilaksanakan BP2IP Tangerang dan seluruh staf. Kampus ini sudah bisa mengeluarkan sertifikat profesi dan diakui dunia international.

“BP2IP Tangerang dinilai mampu dan memenuhi syarat untuk mengeluarkan sertifikat profesi kepada para siswa serta masyarakat umum yang membutuhkan. BP2IP Tangerang juga sudah dilengkapi dengan fasilitas dan perlengkapan diklat yang memenuhi syarat yang ditentukan,” jelas capt. Sugiyono.

Sebelum memperoleh lisensi LPS P-1 ini, papar dia, kampus BP2IP Tangerang sudah menjalani uji kompetensi khususnya bagi SDM penguji serta kelaikan dan kelengkapan fasilitas diklat yang dibutuhkan di lapangan.

“Sedikitnya ada tujuh tahapan yang harus dilalui dan lolos uji kelaikan sebelum BP2IP Tangerang dinyatakan lulus dan berhak menerima lisensi LPS P-1 itu,” papar capt. Sugiyono lagi.

Ruang Lingkup Lisensi

Capt. Sugiyono menyatakan, LSP P-1 kepada BP2IP Tangerang meliputi tiga jenis kompetensi, yaitu Kode IMG.KK02.002.01, Melakukan Pemadaman Kebakaran, Kode IMG.KK02.003.01, Mengoperasikan Peralatan Pemadaman Kebakaran dan Kode IMG.KK02.008.01, Menerapkan Penempatan dan Penyebaran Alat Pemadam Api Ringan (APAR) di Tempat kerja.

Kini, para pelaut atau warga amsyarakat umumnya bisa mengambil dan melakukan uji komptensi guna memperoleh sertifikat sesuai tiga jenis kemampuan yang ditapkan dan diakui di kampus BP2IP Tangerang.

“Kualitas diklat serta kemampuan untuk uji kompetensi terkait tiga jenis kemampuan itu di BP2IP Tangerang sudah sah dan diakui oleh BNSP. Selanjutnya bisa diakui di dunia international, termasuk yang mau bekerja sebagai anak buah kapal (ABK) di luar negeri,” tegas Capt. Sugiyono.(helmi)

http://beritatrans.com/2017/02/22/bp2ip-tangerang-terima-lisensi-lsp-p-1-dari-bpsp-untuk-3-jenis-kompetensi/

 

Komentar

Menampilkan data ke 1 - 1 dari 1
Halaman 1 dari 1
Hasbi Syuaib Rabu, 16-MAR-2016 | 14:02:30
Selamat Siang Admin Mohon informasi jadwal updating ANT-D untuk bulan maret 2016 beserta persyaratan nya, Terimakasih
Menampilkan data ke 1 - 1 dari 1
Halaman 1 dari 1
 

Copyright © 2014 Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran Tangerang. All Rights Reserved.

$this->session->userdata("lang") : id